Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum Republik Indonesia

Tegaskan Komitmen Pembinaan ASN, Kemenkum Bali Lepas Peserta Pelatihan Bela Negara

1

Denpasar – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Bali melaksanakan kegiatan pengarahan sekaligus pelepasan 14 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan 2 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk mengikuti Pelatihan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Tahun Anggaran 2025. Kegiatan berlangsung pada Kamis, 27 November 2025, bertempat di Lobby Kanwil Kementerian Hukum Bali.

Pelatihan ini diselenggarakan oleh Balai Diklat Hukum Jawa Tengah dan akan dilaksanakan pada tanggal 30 November hingga 5 Desember 2025 bertempat di Rindam IV Diponegoro. Para peserta diproyeksikan mengikuti seluruh rangkaian pelatihan yang mencakup pembinaan mental kebangsaan, disiplin bernegara, serta penanaman nilai bela negara sebagai fondasi integritas ASN Kementerian Hukum.

Dalam arahannya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Bali, Eem Nurmanah, menekankan pentingnya kedisiplinan, tanggung jawab, serta menjaga nama baik instansi selama mengikuti pelatihan. “Kegiatan ini bukan sekadar pelatihan rutin, tetapi merupakan bentuk penguatan jati diri dan karakter sebagai abdi negara. Jagalah sikap, patuhi aturan, dan tunjukkan integritas sebagai ASN Kementerian Hukum Bali,” tegasnya.

Lebih lanjut, Eem Nurmanah menyampaikan bahwa keikutsertaan peserta dalam pelatihan ini merupakan bukti konsistensi Kanwil Kementerian Hukum Bali dalam mempersiapkan SDM unggul dan berkarakter. “Kami berharap pelatihan ini dapat memperkuat jiwa nasionalisme, disiplin, serta kemampuan kepemimpinan sebagai aspek penting dalam memberikan pelayanan publik yang profesional dan berkeadilan,” ungkapnya.

Kegiatan pelepasan ini turut dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum, I Wayan Redana, Kepala Divisi P3H, Mustiqo Vitra Ardhiansyah, serta Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, I Nengah Sukadana. Para peserta menyatakan siap mengikuti pelatihan dengan komitmen menjaga nama baik instansi dan mengimplementasikan hasil pembelajaran dalam pelaksanaan tugas di lingkungan Kanwil Kementerian Hukum Bali

23456

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI BALI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Niti Mandala Renon, Denpasar, Bali, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   08113888770
PikPng.com email png 581646   kanwilbali@kemenkum.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkum RI