Denpasar - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kemenkum) Bali, yang pada kesempatan ini diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, I Nengah Sukadana, turut menghadiri acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Fungsional Analis Keimigrasian di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Bali. Acara khidmat tersebut berlangsung di Ruang Darmawangsa pada Selasa (29/4).
Kehadiran perwakilan dari Kanwil Kemenkum Bali ini merupakan wujud sinergi dan dukungan antar instansi vertikal di bawah Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing. Pelantikan ini menjadi momentum penting dalam penguatan jajaran keimigrasian di Bali, mengingat peran strategis wilayah ini sebagai salah satu pintu gerbang utama masuk ke Indonesia.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Bali, Parlindungan menyampaikan bahwa kenaikan jenjang jabatan merupakan amanah yang harus diemban dengan penuh integritas dan tanggung jawab. Beliau juga menekankan peran strategis pejabat fungsional keimigrasian dalam mendukung kebijakan keimigrasian secara menyeluruh, khususnya di Bali.
Lebih lanjut, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Bali menyoroti tantangan keimigrasian yang semakin kompleks dan dinamis. Dalam konteks ini, keberadaan pejabat fungsional analis keimigrasian yang kompeten dan profesional menjadi sangat penting untuk menjawab berbagai isu dan perkembangan di lapangan.
Kakanwil Ditjen Imigrasi Bali juga menyampaikan harapan agar promosi ini dapat menjadi pemicu semangat bagi 15 orang Pejabat Fungsional Analis Keimigrasian yang baru saja dilantik untuk meningkatkan kinerja dan memberikan kontribusi yang lebih baik lagi dalam pelaksanaan tugas keimigrasian. Ucapan selamat juga disampaikan atas amanah yang telah dipercayakan.
Kehadiran perwakilan dari Kanwil Kemenkum Bali dalam acara pelantikan ini menunjukkan komitmen untuk terus menjalin hubungan baik dan mendukung kinerja Kanwil Direktorat Jenderal Imigrasi Bali dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Bali sebagai pintu gerbang internasional. Sinergi ini diharapkan dapat terus ditingkatkan demi pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat dan negara.